Monday 17 November 2014

Peluang bisnis di objek wisata? Why not?

Sudah lama sekali sobat uda ge ketemu di blog ini yah... Kangen sekali rasanya menulis di sini. hehe
Nah! Karena sudah cukup lama, topik kali ini adalah topik yang beda dari sebelum-sebelumnya sob, mata kita akan dimanjakan dengan foto2 objek yang ada di Jakarta nih! Kita juga akan lihat kira2 ada apa aja sih yang ada di ibukota ini? Mungkin ada juga yang belum pernah sobat lihat. Yuk disimak!
Museum Gajah
Kita bisa lihat benda-benda kuno 
Halte Bus Wisata
Bus Wisata itu dapat mengantar penumpang keliling objek2 yang ada di Jakarta seperti Monas. Sobat sudah pernah naik blum? Naik yah kapan-kapan
Museum Nasional
Sama Dengan Museum Gajah



Monumen Nasional
Pastinya kita tahu gedung yang satu ini. Orang Jakarta gatau ini bukan orang Jakarta namanya, hehehe
Didalamnya ada benda2 bersejarah seperti bendera yang digunakan pertama kali saat proklamasi, dll
Gedung Pramuka
STO Gambir
Gedung yang dimiliki oleh Telkom untuk jasa telekomunikasi



Gedung Flateli Jakarta
Salah satu unit usaha PT POS Indonesia
Masjid Istiqlal
Masjid terbesar di ibukota ini adalah Masjid terbesar di Asia Tenggara 





Gerbang Pasar Baroe
Merupakan pasar yang sudah berdiri sejak 1820
Nah banyak juga kan objek di Jakarta itu. Dari sini kita bisa telaah sedikit-sedikit mengenai kreativitas yang bisa muncul. Dari objek-objek ini kalau ada turis datang, atau warga sekitar yang ingin jalan-jalan muncul ide untuk bisnis transportasi. Mengapa transportasi? Hal ini karena jasa transportasi yang menawarkan tour keliling objek ini masih jarang. Memang ada juga bus wisata, tapi jadwalnya itu agak lama jika kita ingin menunggu. Lebih baik jika kita ada jasa tour sendiri.

Jadi idenya adalah tour keliling objek di Jakarta dengan mobil. Mobil ini akan memberikan kenyamanan lebih bagi penggunanya, juga konsumen tidak perlu mengantri untuk keliling Jakarta. Selain itu ada paket-paket yang ditawarkan seperti paket tour 1 jam, dan paket tour sehari penuh sampai bisa berbelanja dan melihat-lihat di objek-objek ini. Di dalam mobil juga terdapat tour guide yang akan senantiasa membantu pelanggan akan pengetahuan objek wisata, dan mana tempat-tempat yang direkomendasikan. Jasa ini cocok untuk turis-turis luar, juga untuk anak sekolah.

Nah dari foto objek-objek diatas ada 3 foto yang terbaik karena objek2 ini memang beda dari yang lain. Dari umur objek, arti objek, dan bagaimana objek tersebut di mata dunnia 3 objek itu adalah sbb:



Monas itu tentu bagus sekali dengan tempat yang luas, dengan bangunan yang tinggi, serta merupakan icon dari Jakarta. Masjid Istiqlal itu karena merupakan Masjid yang besar dan indah, dan pasar baroe yaitu pasar yang sangat tua, dan di dalamnya terdapat banyak sekali barang dan jasa yang ditawarkan.

Begitulah sharing saya kali ini. Semoga hal ini dapat menambah wawasan kita, dan juga dapat bermanfaat. Terima kasih sudah mampir! Jangan lupa mampir lagi untuk post terbaru!